Berita  

Alhamdulillah, Rumah Sakit di Tanjungpinang Kosong Pasien Covid-19

Tanjungpinang, PuanKepri.com – Dengan melandainya kasus covid-19, beberapa Rumah sakit di Kota Tanjungpinang yang biasa merawat pasien covid-19, saat ini telah kosong dari pasien covid-19 terhitung Rabu (20/10).

Di Kota Tanjungpinang sendiri selama pandemi covid-19, terdapat tiga rumah sakit yang melayani pasien covid-19 dengan gejala berat, yakni Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) Raja Ahmad Tabib (RAT), RSUD Kota Tanjungpinang dan RS Angkatan Laut (RSAL) Dr. Midiyato Suratani.

Koordinator protokol kesehatan Kota Tanjungpinang, Surjadi membenarkan bahwa saat ini kasus covid-19 hanya berasal dari isolasi terpadu Hotel Lohas dan juga isolasi mandiri.

“Jumlah kasus kita sekarang Cuma 12 orang, dan itu berasal dari tempat isolasi terpadu Hotel Lohas yang berjumlah 7 orang, serta isolasi mandiri yang berjumlah 5 orang,” ujar Surjadi.

Dirinya berharap tidak ada lagi penambahan kasus, sehingga Kota Tanjungpinang bisa bebas dari penularan covid-19.

“Iya kita berharap tidak ada lagi penambahan kasus, setelah 12 orang ini sembuh tidak ada masyarakat yang terpapar lagi. Sehingga Kota Tanjungpinang bisa nol kasus penularan covid-19,” ujar Surjadi.

Sementara itu terkait Imendagri No. 54 tahun 2021, yang menyatakan bahwa Kota Tanjungpinang kembali ke Level 2 belum diketahui apa indikator penyebabnya. Kepala Dinas Kesehatan Kota Tanjungpinang Elfiani Sandri memperkirakan penyebab naiknya level PPKM di Kota Tanjungpinang adalah karena ada satu hari tracing yang dilakukan kurang dari minimal indikator yang ditetapkan oleh pemerintah.

“Memang ada satu hari kita tracing kurang dari batas minimal yaitu 14 orang. Tapi bagaimanapun kasus kita sekarang di lapangan sudah sangat bagus,” tutup Sandri.

Leave a Reply

Your email address will not be published. Required fields are marked *