Oleh : Marhamah Ridhawaty, SH. M.Pd
Penulis : Praktisi, KonsultanPendidikan
Sekretaris DPD FPPI Provinsi Kepulauan Riau
Perempuan Indonesia sampai saat ini masih mengalami kendala dari berbagai sektor kehidupan baik sektor ekonomi, sumber daya manusia, kesetaraaan gender, kesempatan berpolitik ternyata menjadi perhatian DPD FPPI Provinsi Kepri saat ini. Forum ini dibentuk secara resmi tanggal 17 Agustus 2009 dan didirikan dengan Akte Notaris Yurisa Martanti, SH. MH di Jakarta No. 22 yang merupakan badan usaha sosial kemasyarakatan. Sampai saaat ini FPPI masih eksis berjalan sesuai dengan visinya yaitu terciptanya kehidupan masyarakat yang aman, adil, demokratis, sejahtera dan berkeadilan serta berwawasan lingkungan dengan menjunjung tinggi hak asasi manusia terutama hak-hak perempuan. Misi FPPI yaitu mewujudkan kesejahteraan, kesetaraan dan keadilan gender dengan prinsip kepada nilai anti diskriminasi, anti subordinasi, anti marginalisasi dan anti pelabelan negatif termasuk anti kekerasan dalam rumah tangga serta double burden/beban ganda.
Dalam rangka memperimgati Hari Ulang Tahun Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia (FPPI) ke 12 Tahun jatuh tanggal 17 Agustus 2021 bersempena dengan hari kemerdekaan Indonesia yang ke 76 Tahun. DPD FPPI Kepri mengedepankan satu tekad yaitu “Menjadikan Perempuan Maju Indonesia Sejahtera” artinya kita memaknai suatu perjuangan kaum perempuan dengan memperkuat solidaritas serta menjadikan organisasi Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia di Kepri ini sebagai ladang amal kebajikan yang takkan sia-sia hasilnya. Hal ini bila dilakukan dengan komitmen dan kita harus mau berkorban berjuang, serta bekarya untuk memajukan kaum perempuan di seluruh lini masyarakat yang ada di Kepulauan Riau. Hendaknya hal ini juga menjadi perhatian yang serius bagi semua pihak bukan hanya pengurus yang harus aktif di wadah ini, melainkan Pemerintah Provinsi Kepri maupun stekeholder yang terkait seharusnya ikut membantu berkembangnya karya demi karya organisasi ini kedepannya. Pemikiran penulis ini timbul, karena kita melihat masih banyak perempuan di Kepri ini yang membutuhkan uluran tangan kita untuk berkembang dengan segala potensi yang dimilikinya. Jika perempuan Kepri maju tanpa dipungkiri tentunya Provinsi Kepulau Riau akan sejahtera.
Menyambut 12 Tahun perayaan Ulang Tahun FPPI se-Indonesia, pada tanggal 14 Agustus 2021tepatnya hari Sabtu, Keluarga besar DPD FPPI Provinsi Kepulauan Riau melakukan serangkaian kegiatan sosial. Diantaranya senam sehat bersama pengurus DPD FPPI Provinsi Kepri dan guru-guru sekolah RA.Al-Marhamah. Kegiatan senam sehat ini sebenarnya telah menjadi kegiatan rutin yang diadakan pada minggu pertama setiap bulannya, dan pada kesempatan kali ini senam sehat tersebut dibimbing langsung oleh Ketua DPD FPPI Provinsi Kepri Anis Anorita Zaini. Pada kegiatan tersebut Beliau menyebutkan “sebagai kaum perempuan yang maju harus sehat dan mau merawat kesehatannya sendiri, jika sudah sehat maka perempuan akan cerdas, jika sudah cerdas maka akan menjadi perempuan yang mandiri. sehingga dapat berprestasi diberbagai sisi kehidupan baik keluarga maupun di tengah masyarakat Kepulauan Riau.”
Kegiatan sosial tersebut dilanjutkan dengan Gotong Royong di Sekolah RA. Al-Marhamah dan di area Mesjid Al-Marhamah bertempat di jalan Jendral Ahmad Yani No. 01 Batu 5 Atas (Depan Polres Tanjungpinang). Adapun kegiatan yang menjadi momentum dari peringatan 12 Tahun FPPI se-Indonesia tersebut adalah dengan digelarnya dialog interaktif bersama DPD FPPI Kepri terkait permasalahan kaum perempuan yakni memperjuangkan kesejahteraan perempuan dengan cara meningkatkan produktivitas kerja perempuan melalui pendidikan formal dan non formal, serta pelatihan, pendampingan usaha dan pengembangannya. Termasuk memperjuangkan keadilan dan hak-hak perempuan dalam bidang hukum dan HAM. Sebagai penyemangat di hari jadinya FPPI ke 12 tersebut, dalam diskusi ini dihadiri Ketua FPPI Anis Anorita Zaini didampingi Sekretaris DPD FPPI Marhamah Ridhawaty, SH. M.Pd, turut juga hadir Darmawati, A.Ma.Pd selaku Dewan Pakar DPD FPPI Kepri, Wakil ketua Ernida Sulastri. Pada diskusi ini juga dihadiri dari elemen masyarakat Faridah Ketua Yayasan Dian Aksara dan Sri Purwanti, M.Pd pengurus Yayasan Khalifah Maddas Alkhalidi Naqsabandi Rokan, dan Devita, S.Pd.I. selaku Kepala Sekolah RA. Al-Marhamah juga turut menyambut baik kegiatan sosial yang dilaksanakan di sekolah tersebut.
Di 12 Tahun usianya ini Forum Pemberdayaan Perempuan Indonesia di Kepri menjadi salah satu organisasi perempuan yang terus bergerak untuk kaum Hawa yang fokus memberdayakan kaum perempuan di semua sektor kehidupan. DPD FPPI Kepri juga kedepannya akan membentuk Perempuan Milenial FPPI Kepri yang terbuka luas untuk anak- perempuan diusia 17-35 Tahun yang berminat ingin mengembangkan ilmu dan berorganisasi secara profesional. DPDP FPPI sudah hadir selama 12 Tahun tentunya dapat bersinergi dengan pemerintah untuk membantu Program pemerintah seperti mengurangi kemiskinan dan pengangguran dengan berbagai bentuk kegiatan yang diberikan kepada masyarakat seperti Pelatihan keterampilan kaum perempuan yang akan melahirkan tenaga kerja terampil sehingga kaum perempuan dapat membantu ekonomi keluarganya secara mandiri. Meskipun ditengah wabah Pandemi Covid-19 ini dan Pemerintah Kepri telah mengeluarkan kebijakan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) untuk memutus mata rantai Virus Corona, tetapi dalam menyambut perayaan 12 Tahun FPPI ini, dengan rasa sukacita keluarga besar DPD FPPI Kepri masih dapat melaksanakan serangkaian kegiatan sosial tersebut dengan tetap mengikuti Protokol kesehatan.
Selamat Ulang Tahun FPPI ke 12 se-indonesia, terus berjaya DPD FPPI KEPRI
Terentuknya Perempuan, Mandiri, Cerdas dan Berprestasi